Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

MODUL LENGKAP TATA BAHASA [MATERI PPG]

ejaan dan tanda baca
Deskripsi singkat

Ketelair Indonesia_
Dalam kegiatan menulis karya ilmiah, ada beberapa hal dan aturan yang harus ditaati oleh seorang penulis, salah satunya adalah penggunaan ejaan dan tanda baca. Sebelum mempelajari bagaimana ejaan dan tanda baca dalam Pedoman Umum Ejaan Bahasa Indonesia (PUEBI), sebaiknya perlu diketahui terlebih dahulu mengenai sejarah ejaan yang pernah digunakan di Indonesia. Sumber-sumber informasi terkadang tidak selalu menggunakan PUEBI, tetapi dapat juga menggunakan ejaan van Ophuijsen atau Soewandi.

Setelah mengetahui beberapa ejaan yang pernah berlaku di Indonesia, materi berikutnya adalah terkait dengan penggunaan tanda baca. Materi ini meliputi penggunaan huruf abjad, vokal, konsonan, diftong, kapital, huruf miring, cetak tebal, kata turunan, gabungan kata, partikel, singkatan, akronim, istilah, dan berbagai macam tanda bahasa.

Relevansi
Modul ini memiliki relevansi untuk mendukung pelaksanaan program Pendidikan Profesi Guru (PPG) dalam jabatan. Untuk dan agar dapat menggunakan bahasa Indonesia terutama dalam tata tulis yang benar, ada prinsip untuk mengenal kaidah ejaan dan tanda baca. Penggunaan ejaan dan tanda baca yang benar, mutlak menjadi syarat yang harus dipenuhi para pemakai bahasa Indonesia secara tertulis.

Tentang ejaan dan tanda baca juga menjadi materi pembelajaran bahasa di sekolah. Oleh karenanya sebagai guru Bahasa Indonesia, diharapkan Saudara memiliki pengetahuan tentang teori tentang ejaan dan tanda baca yang tepat dan benar.

Materi modul ini diharapkan memiliki manfaat untuk lebih lebih mengenal tanda baca dan ejaan.

Petunjuk Belajar
  1. Bacalah capaian pembelajaran dan subcapaian modul ini dengan cermat.
  2. Bacalah isi modul ini sembari menggunakan pengalaman Saudara dalam berkomunikasi secara tertulis, khususnya dalam penggunaan ejaan dan tanda baca.
  3. Cobalah mengamati karya tulis pada bagian penggunaan ejaan dan tanda bacanya.
  4. Buatlah catatan penting atau semacam penanda (garis bawah/perwanaan tertentu) pada bagian ejaan dan tanda baca yang belum sesuai dengan kaidah yang benar, menurut pemahaman Saudara.
  5. Kerjakanlah setiap latihan atau tugas dan tes formatif secara runtut dan optimal dengan memperhatikan rambu-rambu jawaban.
  6. Saudara dapat menambah informasi tentang materi ini dengan membaca sumber referensi lain yang relevan.

Post a Comment for "MODUL LENGKAP TATA BAHASA [MATERI PPG]"