Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Tahun 2022 Gunakan Kurikulum Baru, Lebih Merdeka & Lebih Fleksibel

 Tahun 2022 Bakal Ada Kurikulum Baru, Lebih Fleksibel dan Merdeka

Mendikbudristek, Nadiem Makarim

Ketelair Indonesia_ Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek) Nadiem Makarim membeberkan sejumlah program Kemendikbudristek yang akan diluncurkan pada 2022. Beberapa di antaranya adalah penggantian kurikulum.


Menteri Nadiem mengungkapkan, Kemendikbudristek akan mulai menawarkan kurikulum yang lebih merdeka bagi guru dan murid. Kurikulum itu saat ini sedang diujicobakan di sejumlah sekolah penggerak.

“Kami akan mulai menawarkan kurikulum yang jauh lebih merdeka, sekarang lagi dites di sekolah-sekolah penggerak,” kata Menteri Nadiem.

Download Buku Kurikulum Prototipe 2022 [di sini]

Download Materi Kurikulum Prototipe 2022 [di sini]

Kurikulum tersebut, lanjut Menteri Nadiem, lebih mudah dimengerti oleh guru dan fleksibel sehingga bisa diadaptasi sesuai kemampuan murid. Selain itu, kurikulum tersebut memberikan kesempatan bagi guru berkreasi dan berinovasi, sehingga proses pembelajaran jauh lebih mudah.

Menteri Nadiem mengatakan, pergantian kurikulum ini tidak dimaksudkan untuk melanggengkan sebutan “ganti Menteri, ganti kurikulum”. Kurikulum baru tersebut, katanya merupakan kurikulum yang akan memberikan kemerdekaan kembali pada guru-guru.

Hal ini juga diamini Kepala badan Standar Kurikulum dan Asesman Pendidikan Kemendikbudristek, Anindito Aditomo. Lewat akun Instagram @ninoaditomo, ia menuliskan, “Seperti disampaikan Mas Menteri dalam perayaan Hari Guru Nasional, mulai tahun depan Kemendikbud Ristek akan menawarkan kurikulum yang lebih fleksibel.

Nino mengatakan, kurikulum tahun 2022 itu tidak terlalu padat materi dan berfokus pada materi esensial agar guru memiliki waktu untuk pengembangan karakter dan kompetensi. “Jadi bukan sekadar kejar tayang materi yang ada di buku teks,” kata Nino.

Intinya kurikulum baru ini bersifat menawarkan bagi sekolah_sekolah yang telah mempunyai guru penggerak sebagai motor pemikir dan mengimplementasikan melalui kegiatan belajar yang lebih merdeka dan fleksibel. Perlu banyak pertimbangan memang, namun bila dirasa lebih baik, mengapa tidak ? Perubahan pola pikir yang bertumpu pada pertumbuhan partisipasi siswa dalam menghasilkan karya, perlu diperjuangkan. Seiring dengan itu peradaban pendidikan dan kesopansantunan dirasa perlu terus dikawal demi kesuksesan anak didik kita, demi pendidikan sepanjang hayat.

Demikian artikel mengenai rencana kurikulum baru yang akan diimplementasikan di tahun 2022. Salam literasi !

Jika merasa artikel ini bermanfaat, silakan dishare pada saudara, sahabat dan teman-temanmu. Terima kasih

Post a Comment for "Tahun 2022 Gunakan Kurikulum Baru, Lebih Merdeka & Lebih Fleksibel"