Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

SOAL_SOAL PPPK BAGIAN MANAJERIAL_MENGELOLA, BERIKUT JAWABAN DAN PEMBAHASANNYA


Mengelola Perubahan
P3K / PPPK

1. Internet adalah salah satu dampak dari perubahan zaman yang memberikan kemudahan dalam banyak hal. Seperti pada kondisi pandemi saat ini, keberadaan internet sangat membantu banyak kegiatan. Salahsatunya kegiatan belajar mengajar di sekolah yang dialihkan menggunakan internet atau daring.
Anda sebagai guru pastinya juga melakukan hal tersebut. Namun, bagi Anda melakukan kegiatan belajar mengajar menggunakan daring tidaklah optimal. Anda merasa kesulitan dalam mengajar, begitu juga dengan siswa yang kesulittan dalam menerima pelajaran. Sebagai guru, apa yang akan Anda lakukan?

A. Menjalani seperti apa adanya, karena yakin suatu saat pasti keadaan akan membaik seperti semula

B. Biasa saja, karena hal ini dirasakan oleh semua guru di seluruh Indonesia. Jadi Anda tidak perlu pusing-pusing memikirkan strategi apa yang harus dilakukan dalam mengajar

C. Membuat LKS yang interaktif supaya siswa dapat memahami materi lebih dalam

D. Meminta siswa untuk mencari referensi materi di internet supaya mendapatkan banyak pengetahuan

E. Mengunjungi siswa ke rumahnya masing-masing untuk melakukan bimbingan yang lebih mendalam


2. Anda adalah seorang guru senior yang sebentar lagi akan pensiun. Waktu mengajar Anda hanya 1 semester lagi. Di semester ini, Menteri pendidikan mengeluarkan kurikulum baru yang membuat guru harus merubah cara mengajar yang biasa dilakukan. Umumnya yang sudah-sudah guru mengajar dengan metode ceramah. Hal ini dirasa sudah kuno dan tidak sesuai dengan perubahan zaman yang sudah berkembang pesat. Oleh karena itu, kurikulum baru ini membuat guru harus bisa mengajar dengan cara yang kreatif dan inovatif. Guru dituntut untuk bisa mengaitkan materi yang diajarkan dengan apa yang ada di kehidupan sehari-hari. Selain itu kegiatan belajar mengajar juga harus menggunakan media pembelajaran agar meningkatkan minat belajar siswa. Hal tersebut tidak biasa Anda lakukan dan terlalu ribet untuk digunakan dalam mengajar. Apa yang akan Anda lakukan?

A. Mencoba sekali untuk mengikuti kurikukum terbaru, setelah itu kembali lagi mengajar dengan cara yang biasa saja

B. Tetap mengajar biasa saja. Biarkan guru pengganti yang mengajar dengan kurikulum terbaru

C. Tidak usah terlalu dipikirkan, karena sebentar lagi juga sudah pensiun

D. Mencoba menyesuaikan dengan kurikulum terbaru walaupun belum bisa secara keseluruhan

E. Mencoba menggabungkan cara mengajar yang biasa dengan kurikulum terbaru agar tidak terlalu terbebani


3. Karena masa pandemi ini, kegiatan belajar mengajar dilakukan menggunakan sistem daring. Banyak
wali murid yang berkeluh kesah kepada Anda selaku wali kelas, karena merasa kegiatan belajar mengajar menjadi kurang efektif. Pengumpulan tugas pun harus secara online, absensi kehadiran siswa juga harus online, dan masih banyak lagi hal-hal yang dilakukan via online. Ternyata masih banyak wali murid yang belum begitu memahami penggunaan internet. Siswa-siswi yang masih tergolong anak-anak juga belum paham betul bagaimana penggunaan internet. Hal tersebut lama-lama menjadi
penghambat Anda dalam melakukan pekerjaan Anda. Apa yang akan Anda lakukan?

A. Berusaha menenangkan wali murid yang berkeluh kesah, karena memang situasinya seperti ini.

B. Memberikan pengertian kepada wali murid supaya mau mempelajari cara penggunaan internet

C. Meminta wali murid yang tidak bisa menggunakan internet untuk selalu datang ke sekolah setiap kali ada keperluan seperti mengumpulkan tugas, dll

D. Mendiamkan wali murid yang berkeluh kesah agar mereka mau berusaha

E. Membuat grup WA dengan wali murid supaya dapat berkordinasi setiap ada keperluan yang menggunakan internet


4. Karena adanya dampak dari virus covid-19 yang memasuki Indonesia, pemerintah memerintahkan kepada seluruh masyarakat Indonesia bahwa kegiatan belajar mengajar disekolah ditiadakan dan dilakukan menggunakan sistem daring. Untuk itu setiap guru diwajibkan menggunakan aplikasi zoom pada saat daring dengan siswa. Di sekolah Anda mengajar, ada seorang guru senior yang sudah memiliki usia lanjut dan tidak paham akan teknologi semacam ini. Guru tersebut merasa kesulitan setiap kali menggunakan aplikasi zoom pada saat daring. Guru tersebut seringkali meminta bantuan kepada Anda untuk mengajarinya, padahal Anda sendiri juga harus daring dengan siswa Anda. Apa yang akan Anda lakukan?

A. Mengajari dengan tegas supaya guru tersebut cepat paham dalam menggunakan zoom sehingga tidak perlu meminta bantuan Anda lagi

B. Mengajari guru tersebut dan memberikan catatan supaya tidak mudah lupa dan tidak perlu sering menanyakan ke Anda

C. Mengajari guru tersebut dan memberikan catatan kepadanya sebelum daring dimulai, supaya daring berjalan dgn lancar & aman, tidak memecah konsentrasi siswa dlm belajar

D. Meminta guru lain untuk mengajari guru tersebut karena Anda juga sedang melakukan daring

E. Menolak untuk memberikan bantuan, karena Anda harus mengajar daring juga


ABCDE = 34521
Jawaban menunjukkan Anda peduli dengan rekan kerja Anda. Anda juga memberikan solusi agar daring yg dilakukan guru tsb dan Anda sendiri berjalan dengan baik.


5. Anda mengajar di sebuah sekolah favorit di kabupaten tempat Anda tinggal, dimana sekolah tsb mempungai cara tersendiri untuk menyeleksi setiap calon peserta didik barunya. Namun, adanya perubahan peraturan dari pemerintah yg mengharuskan sistem zonasi membuat sekolah tidak dapat menyeleksi calon peserta didik baru dengan ketat. Dampak dari PPDB dengan sistem zonasi mulai terasa ketika Anda mulai mengajar di setiap kelas. Mulai dari minat dan motivasi siswa yang berbeda. Cara siswa mengikuti kegiatan pembelajaran pun berbeda dari siswa siswa sebelumnya yng diseleksi menggunakan tes. Sebagai guru, apa yang akan Anda lakukan?

A. Menerima hal tersebut dan berusaha mengajar sebaik mungkin

B. Bersifat biasa saja, karena hal ini wajar akan terjadi dan Anda pun sudah menduganha akan terjadi hal seperti ini

C. Memahami karakter siswa dan mencoba mencari cara agar mereka bisa seperti angkatan2 sebelumnya

D. Memahami karakter setiap siswa dan menggunakan metode pembelajaran yang dapat menarik minat belajar siswa

E. Melaporkan kepada kepala sekolah, untuk melakukan protes terhadap sistem zonasi Penerimaan Siswa Baru ke tingkat dinas.

ABCDE = 32451
Anda sadar akan adanya perubahan dan tetap profesional salam bekerja, tidak membeda-bedakan, tetapi mencari solusi terbaik untuk memecahkan masalahnya.


6. Rekan guru di sekolah Anda mengajar, tiba-tiba dipindahkan secara mendadak ke sekolah yang
letaknya berada di desa dan jauh dari perkotaan karena sekolah tersebut kekurangan guru. Dinas menunjuk rekan Anda karena dirasa masih muda dan belum berkeluarga sehingga tidak memiliki tanggungan seperti guru-guru lain yang sudah berkeluarga. Rekan Anda menceritakan hal tersebut kepada Anda dan menunjukkan kesedihannya karena dipindahkan di daerah yang jauh dari perkotaan karena dia adalah seorang wanita.
Bagaimana Anda menyikapi hal tersebut.

A. Meminta ke dinas, agar Anda yang dipindahkan untuk mengganti teman Anda

B. Membujuk rekan Anda untuk melakukan negosiasi kepada sekolah dan dinas agar tidak dipindahkan dari sekolah tersebut.

C. Membujuk rekan Anda untuk berani menolak kebijakan dari dinas agar tidak dipindahkan

D. Memberikan semangat dan meyakinkan rekan Anda kalau rekan Anda pasti akan bisa melewatinya

E. Memberikan pengertian dan motivasi kepada rekan Anda bahwa sebagai ASN harus siap untuk ditugaskan dimana saja sesuai dengan perintah.

ABCDE=13245
Anda mempunyai profesionalisme yg tinggi terhadap perubahan dan memotivasi rekan Anda agar mempunyai profesionalisme yg sama

(7/10) Manajerial_Mengelola Perubahan

Internet sangat berpengaruh dalam kegiatan sehari-hari di zaman yang modern saat ini. Dampak yang dirasakan sangatlah luar biasa. Internet dapat digunakan oleh siapa saja, kapan saja, dan dimana saja. Dampak dari internet pun turut dirasakan Anda sebagai guru yang mengajar di sekolah. Pada zaman dahulu masih banyak siswa yang meluangkan waktu istirahat ke perpustakaan untuk sekedar baca novel, belajar untuk mempersiapkan ulangan, mengerjakan tugas, mencari sumber-sumber informasi dan masih banyak lagi. Namun sekarang karena kemudahan internet, posisi perpustakaan seolah tergantikan. Hampir seluruh siswa akan menggunakan internet untuk memenuhi keperluannya dalam belajar, mencari sumber informasi untuk mengerjakan tugas, bahan novel dan komik pun tersedia di internet. Hal tersebut membuat minat siswa untuk mengunjungi perpustakaan berkurang dan seolah fungsi perpustakaan hilang begitu saja. Sebagai guru yang merasakan dampak tersebut, apa yang akan Anda lakukan?

A. Menerima dengan wajar, karena perkembangan zaman yang semakin modern pasti akan berpengaruh dalam kegiatan apapun

B. Biasa saja, karena Anda juga mengalami hal tersebut

C. Memberikan pengertian kpd siswa setiap mengajar di kelas untuk tetap mengunjungi perpustakaan walaupun skrg sudah ada internet.

D. Memberikan tugas kpd siswa untuk membuat sebuah makalah/karya tulis dan mengharuskan mencari sumber dari buku2 yang tersedia di perpustakaan

E. Melakukan kegiatan belajar mengajar di perpustakaan agar siswa minat untuk mengunjungi perpustkaan timbul lagi

ABCDE = 12453
Anda berusaha agar siswa tetap mengunjungi perpustakaan walaupun sudah ada internet tetapi tetap mengharuskan mengambil sumber buku-buku diperpustakaan

(8/10) Manajerial_Mengelola Perubahan

Akibat dari adanya sistem daring, banyak siswa yg mengerjakan tugasnya dari hasil browsing di internet. Hal tersebut karena tidak adanya pengawasan dari guru sehingga siswa merasa bebas dalam menggunakan internet. Padahal dengan cara seperti itu membuat tingkat pemahaman siswa berkurang dan hasil belajar tidak maksimal. Anda sebagai guru mengkhawatirkan jika suatu saat keadaan sudah normal dan siswa dapat masuk sekolah kembali, materi yg selama ini diajarkan melalui daring akan hilang begitu saja. Apa yang akan Anda lakukan?

A. Tidak usah terlalu dipikirkan, karena itu adalah hal yg wajar, yang penting siswa mau mengerjakan tugas yang diberikan.

B. Berusaha memberikan pengertian pada siswa bahwa setiap tugas yang diberikan harus dikerjakan sendiri tanpa browsing di internet

C. Mengadakan pre tes dan post tes setiap mengajar untuk mengetahui sebenarnya siswa memahami materi dengan baik atau tidak.

D. Bekerja sama dengan wali murid, untuk selalu mengawasi dan mendampingi ketika belajar

E. Setiap mengerjakan tugas, siswa harus merekam dan mengirim video tersebut, agar Anda bisa mengetahui bagaimana cara belajar siswa.

ABCDE = 24531
Kepedulian anda sebagai guru kepada siswa, tidak hanya menjalankan tugas untuk mengajar saja, tetapi memastikan bahwa siswa memahami apa yang Anda ajarkan.

(9/10) Manajerial_Mengelola Perubahan

(9) Anda adalah seorang wali kelas yang sedang bertugas membagikan rapot kepada wali murid. Pembagian rapot berlangsung dengan baik, hingga tiba giliran wali murid A yang biasanya mendapatkan rangking 1 pada setiap pembagian rapot. Wali murid tersebut terkejut melihat hasil rapot putranya yang mendapatkan rangking 3. Wali murid merasa tidak terima terhadap hasil tersebut dan protes terhadap Anda. Anda sebagai wali kelas memang merasakan terjadinya penurunan hasil belajar siswa A tersebut, karena pada semester ini siswa tersebut mewakili sekolah mengikuti berbagai lomba sehingga mempengaruhi hasil belajarnya. Apa yang akan Anda lakukan pada situasi seperti ini?

A. Menunjukkan data nilai dari setiap siswa kepada wali murid supaya wali murid tsb mempercayai hasil belajar anaknya

B. Berusaha menenangkan wali murid supaya tidak terpancing emosi, sehingga acara pembagian rapot berjalan dengan baik

C. Memberikan pengertian kepada wali murid bahwa pada semester ini siswa A mengikuti banyak lomba dan mempengaruhi hasil belajarnya

D. Melaporkan wali murid tersebut kepada kepala sekolah dan meminta bantuan kepala sekolah untuk mencoba menjelaskan

E. Tidak menanggapi protes wali murid, membiarkan untuk menerima hasil belajar siswanya

ABCDE = 34521
Anda sebagai wali kelas memperhatikan siswa dengan baik, Anda juga bisa menangani berbagai masalah yang menimpa anda dengan baik

(10/10) Manajerial_Mengelola Perubahan

(10) memasuki semester baru, kepala sekolah mengubah jadwal piket guru masuk ke sekolah. Kepala
sekolah bermaksud agar setiap guru merasakan hal yang sama. Pada semester lalu Bu X tidak piket di hari Jumat, dan semester ini Bu X mendapatkan piket di hari Jumat. Sebenarnya Anda mengetahui jika Bu X tidak setuju dengan perubahan jadwal ini karena biasanya di hari Jumat Bu X gunakan waktu untuk menginap di rumah anaknya yang baru saja melahirkan. Hal tersebut membuat Bu X selalu pulang lebih awal dari guru-guru yang lain tanpa sepengetahuan kepala sekolah. Anda yang mendapatkan jadwal piket bersama Bu X merasa jika tindakan Bu X tidak profesional. Apa yang akan Anda lakukan?

A. Melaporkan tindakan yang dilakukan Bu X supaya diberi pelajaran oleh kepala sekolah

B. Mengajak guru-guru yang piket di hari yang sama untuk memusuhi Bu X karena tidak profesional

C. Menegur Bu X bahwa tindakan yang dilakukan kurang tepat, karena tidak menghargai guru-guru yang lain & melanggar aturan kepala sekolah

D. Menegur Bu X di depan guru-guru yang lain supaya malu dan tidak mengulangi perbuatannya lagi

E. Menawarkan kpd guru yang lain untuk bertukar jadwal piket dengan Bu X.

ABCDE = 21543
Anda mempunyai kedewasaan dalam memecahkan suatu masalah. Tidak mengambil tindakan yang merugikan orang lain.

Silahkan unduh soal_soal Sosial Kultural di sini !
Silahkan unduh soal_soal teknis Kompetensi di sini !

Post a Comment for "SOAL_SOAL PPPK BAGIAN MANAJERIAL_MENGELOLA, BERIKUT JAWABAN DAN PEMBAHASANNYA"