Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

PULAU GILI LABAK, MADURA

Gili Labak adalah sebuah pulau kecil seluas sekitar 5 hektar. Dikelilingi oleh hamparan pasir putih dan air laut bewarna biru kehijauan. Untuk melihat keindahan pulau itu. yuk kita lanjutkan penjelajahan khayalan kita...

Giri Labak
Bagaimana cara pergi ke pulau ini? Ada 3 dermaga yang bisa menghubungkan kita ke Gili Labak.
1. Melalui Kali Anget dan Pelabuhan Tanjung Saronggi,, Dari daratan Kabupaten Sumenep, kita bisa menyeberang dari kedua dermaga pelabuhan ini. Dari Kota Sumenep bisa naik ojek. Dengan Go-Jek motor.
2. Dari kedua pelabuhan ini kita harus menyewa perahu untuk ke Gili Labak. Karena tidak ada penyeberangan reguler.
Dapat mengangkut 10-15 orang penumpang, tergantung besar perahu.
Lama / waktu tempuh penyeberangan antara 2-3 jam.
2. Melalui Kombang
Alternatif ketiga adalah melalui Desa Kombang. Namun kita harus menyeberang dulu dari pelabuhan Kalianget. Menuju pelabuhan Pulau Talango dengan kapal tongkang. Mobil dan motor bisa menyeberang.
3. Dari pelabuhan Talango jalan darat kembali sejauh kira-kira 16 kilometer ke desa Kombang.
Dari Kombang ke Gili Labak memang lebih dekat, hanya berjarak sekita 6-7 mil laut. Namun sedikit yang memilih rute ini.
Wisatawan/traveler dari luar Pulau Madura, biasanya akan langsung ke Pelabuhan Tanjung. Karena rute bus dari Surabaya lebih dekat ke Tanjung.

Sebelum pergi ke tempat ini, coba saja kamu cari lokasinya di Goole Map. Baru melihat petanya di versi satelite saja sudah bikin kita ingin pergi. Terlihat disitu, pulau ini dikelilingi pasir putih dan biru laut yang menawan.

Saat berkunjung, kita akan menyaksikan langsung bagaimana pulau ini menyimpan beribu pesona. Walaupun tidak begitu luas, bentangan pantainya akan memanjakan mata kita.

Ditambah dengan laut yang bewarna biru kehijauan. Jernih dan bersih pula airnya. Kalau cuaca cerah, bonus langit biru dan hiasan awan putih akan memberi corak penuh pesona difoto yang kita buat.

Semakin terasa membiuskan, saat suara desiran ombak yang tenang terdengar. Dikombinasi dengan suara semilir angin yang mengenai pepohonan disekitar pantai.

Keindahan tidak berhenti sampai disitu saja. Usahakan untuk snorkeling di Gili Labak. Karena pesona bawah laut Gili Labak sangat eksotik.

Terumbu karang indah, biota lautnya beraneka ragam dan warna. Menjadikannya salah satu spot snorkeling terbaik yang ada di Jawa Timur.

Jangan kawatir kalau kamu pergi dadakan dan tidak membawa alat snorkeling. Tersedia sewa alat disana.

Kalau menginap disini, kita akan bisa menikmati semburat indah sinar matahari saat terbit dan terbenam. Kebayang kan bagaimana indahnya matahari seolah-olah muncul dan terbenam di lautan di ufuk timur dan barat.

Memang sih, suasana sunrise dan sunset sama saja dimana-mana. Yang membedakan ya karena badan kita ada disitu. Menikmati suasana bersama orang terdekat atau keluarga.

Suasana sunrise dan sunset akan lebih merekatkan kita dengan orang-orang terdekat yang kita cintai. Sebuah suasana yang susah diungkapkan dengan kata-kata. Lepaskan gadget, nikmati suasananya.

Tak usah berharap ada fasilitas lengkap di Pulau Gili Labak. Semua serba minim. Termasuk penginapan, tempat makan, mck, penyewaan alat snorkeling.

Banyak yang menyarankan untuk menginap di Kota Sumenep saja. Sehingga kita harus pergi pagi sekali untuk memaksimalkan waktu.

Juga tidak ada tempat makan layaknya di perkotaan. Yang ada hanya warung kecil yang sangat sederhana. Ada baiknya kita membawa bekal makanan dan minuman sendiri.

Untuk toilet dan MCK beberapa sumber mengatakan, warga di pulau ini akan mengizinkan kita menggunakan fasilitas mck-nya dengan sukarela.

Dibalik fasilitas yang serba minim, keindahan lah yang membuat kita harus mengunjungi gili di ujung tenggara Pulau Madura ini.

Pulau Gili Labak menyimpan pesona yang layak menjadi alasan bagi kita untuk mengunjunginya. Pantai putihnya membentang luas dan bersih. Lautnya bening dan tenang. Nuansa alam pantai, laut, dan langit berpadu kontras. Menghasilkan keindahanan yang menakjubkan. Selamat menikmati...

Post a Comment for "PULAU GILI LABAK, MADURA "