CARA MEMBUAT SINOPSIS FILM DALAM LOMBA FLS2N
ilustrasi film pendek |
- Membaca dengan seksama karya yang akan dibuat sinopsis
- Ambil intisari (extract/substance) karya yang dibaca untuk dijadikan inti ringkasan
- Tulis dengan bahasa yang mengalir (khas Anda) seperti sedang mendongeng
- Menulis sinopsis adalah melakukan retold (menceritakan kembali)
- Sinopsis sebuah buku idealnya antara 500–1.000 kata roman, komedi, criminal, horror dan sebagainya (Jangan bertele-tele)
- Perlu ilustrasi (cover buku)
- Dipublikasi di media-massa / untuk umum
- Tidak mencantumkan biodata penulis
- Sinopsis bukan resensi
Sedangkan kalau berdasarkan ide itu, langkahnya seperti ini :
- Menulis plot-plot ide/gagasan yang akan ditulis sebagai selling-point
- Tegaskan, target-sasaran ide
- Tulis dengan gaya tulisan Promosi yang bersifat merayu agar pihak penerbit /produser tertarik membelinya untuk diterbitkan/ diproduksi
- Tonjolkan dengan jelas, apa yang akan dijual: cinta, parodi, satire, roman, komedi, criminal, horror dan sebagainya
- Panjang sinopsis 750–1.500 kata
- Tulisan dibuka dengan trigger — sebagai daya tarik
- Mencantumkan biodata penulis/pengarang sebagai selling point
- Sinopsis ini sebagai cikal bakal karya yang akan ditulis/dikembangkan.
- Yang paling penting hasil karya sinopsis kamu itu bukanlah hasil browsing ya, suatu sinopsis itu harus ada sesuai dengan isi dari film kamu sendiri dan setiap orang pasti akan berbeda-beda dalam menulisnya.
Lebih singkatnya langkah-langkah membuat sinopsis secara umum adalah:
- Satu halaman saja, tidak lebih yah...
- Cara menulis sinopsis yang baik sebaiknya tidak lebih dari satu halaman karena sinopsis itu merupakan ringkasan dari isi buku atau ide yang ada, bukan ulasan apalagi pendapat pribadi.
- To the point
- Sinopsis harus langsung menceritakan tentang isi buku atau ide yang merupakan klimaks dari alur cerita buku atau ide tersebut. Tidak membahas panjang lebar termasuk karakter tokoh maupun latar cerita dalam buku atau ide tersebut.
- Bukan pendapat pribadi
- Sinopsis tidak bercerita tentang pendapat pribadi akan suatu buku atau ide. Pendapat pribadi hanya berlaku ketika ingin menulis sebuah resensi dan tidak berlaku dalam cara menulis sinopsis yang baik.
- Bahasa sederhana
- Menuliskan sinopsis tidak perlu menggunakan bahasa yang rumit dan sulit dimengerti. Cukup menggunakan bahasa yang sederhana, mudah dipahami dan tentu saja tidak “alay plus lebay”. Namun dapat juga menuliskan sinopsis dalam bahasa asing jika buku atau ide rencananya dipasarkan di luar Indonesia.
Bagaimana sudah mengerti membuat sinopsis? Intinya perbanyak membaca contoh-contoh sinopsis dan mengerti target audience film kamu, agar lebih memudahkan kamu untuk membuat suatu sinopsis. Selamat mencoba!
Contoh membuat sinopsis film pendek dokumenter untuk Festival Lomba Seni Siswa Nasional
COVID-19 BUKAN PENGHALANG UNTUK BERKREATIVITAS
NAMA PESERTA : SUDITO (SMK Negeri 1 Lelea)
IDE POKOK
Ide pokok dari film pendek documenter yang berjudul COVID-19 bukan halangan untuk berkreativitas adalah sosok seniman desa yang perduli terhadap lingkungan sekitar untuk memanfaatkan limbah kayu putih yang berada disekitar desa Jatimunggul.
SINOPSIS
Pembelajaran daring yang dilakukan tokoh Sardi sudah ada pada tahap membosankan, beruntung teman satu kelasnya memberi kabar bahwa Puspresnas mengadakan fls2n lomba membuat film pendek. Sontak saja ia merespon hal tersebut dengan riang gembira, karena kebetulan ia kelas Multi Media di sekolahnya.
Sesudah mereka bertemu ia segera mendapatkan gagasan membuat film pendek documenter. Dari sini dimulailah cerita bahwasanya pada bulan agustus didesa Mundak jaya sempat membuat geger warga masyarakat Indramayu. Karena dilahan persawahan ada empat patung kuda yang sangat mempesona. Usut punya usut bahwa patung-patung itu dibuat oleh seorang seniman desa bersama-sama dengan karang taruna setempat. Dan kenapa bahan dasarnya dari limbah kayu putih, ternyata pesan moral yang ingin disampaikan dari penampilan cantik kuda-kuda itu adalah menandakan zaman / pandemic covid-19 ini.
Kuda dalam bahasa Indramayu yaitu JARAN, berarti Ajaran. KAYU (PUTIH) berarti pegangan untuk hidup bersih. Disaat bangsa sedang dilanda pandemic covid-19 hendaklah kita hidup bersih (mencuci tangan dengan sabun, memakai masker, dan menjaga jarak).
TIM PRODUKSI
PENULIS SKENARIO
(Sudito)
PEMAIN
(Sardi)
NARASUMBER
(Sudarman, S.Sn.)
PENGISI SUARA
(Najwa)
KAMERAMEN
(Sudito)
EDITOR
(Sudito)
contoh video lomba fls2n
Post a Comment for "CARA MEMBUAT SINOPSIS FILM DALAM LOMBA FLS2N"